Surabaya Kesungguhan Unesa untuk menjadi green campus benar-benar dibuktikan. Besok, Jumat (13/3/2015) Unesa akan menggelar pembukaan pelaksanaan program eco campus dan talk show di Unesa kampus Ketintang. Pembukaan akan dipimpin langsung oleh Rektor Unesa Prof. Dr. Warsono, M.S. setelah semua Unit Pelaksana Teknis di selingkup Unesa melakukan kerja bakti. Sementara itu, talk show akan diisi oleh Wali Kota Surabaya Tri Rismaharini, Ketua Dewan Kebersihan dan Pertamanan (DKP) Surabaya, Pembantu Rektor II sekaligus Ketua tim eco campus Unesa Drs. Tri Wrahatnolo, M.Pd., M.T., dan seluruh jajaran devisi tim eco campus Unesa. Talk show akan dimulai pukul 9.00 WIB di depan kantor BAAK Unesa. Menurut sekretaris Pembatu Rektor II, Mega, Unesa telah mendapatkan bantuan dari sejumlah pihak untuk melaksanakan program ini. Dari DKP kami sudah medapat alat pemilah dan pengayak sampah, jelasnya sambil menunjuk pada dua benda yang dimaksud. Mega juga menambahkan bahwa program eco campus ini tidak hanya melibatkan dosen dan pegawai Unesa, melainkan juga mahasiswa. Nanti tiap-tiap fakultas ada timnya, tambahnya. (Syaiful)